Minggu, 29 Oktober 2017

Art Of Dakwah


Art Of Dakwah

Penulis : Felix Y. Siauw
Visual : Emeralda Noor Achni
Penerbit : Al Fatih Press

Awal melihat buku ini, dari covernya saja tampak sangat menarik, sehingga dalam benak akan muncul pertanyaan, apa ya kira-kira isi buku ini? Pembahasan yang ringan, serta halaman yang full colour membuat kita tak mengira bahwa ketebalan bukunya adalah 160 Halaman.

Ada salah satu halaman yang buat saya kembali merenung, ah pada akhirnya semua tentang cinta, begitupun dakwah, dakwah itu ya cinta. karena aku ingin kamu merasakan nikmat keislaman yang aku rasakan. karena cinta pada saudara seakidahlah muncul dakwah untuk menyerukan kepada yang ma'ruf dan menjauhi yang mungkar

Halaman 49 adalah salah satu halaman yang membuat saya terharu dikatakan, dakwah adalah berbagi tentang apa yang kita rasakan, tentang apa yang orang lain rasakan, karena kita peduli, karena kita menyayangi mereka, dakwah itu cinta.

Karena kita mencintai Allah maka kita memahami bahwa dakwah itu kewajiban darinya, yang dahulunya di emban pada para Nabi & Rasul. Namun sekarang menjadi Amanah bagi umat muslim untuk melanjutkan.

Buku ini mengajarkan kita, bahwa jika kamu mencintai saudaramu, maka bersungguh-sungguhlah dalam berdakwah. salah satunya dengan dengan dakwah visual. Dimana tampilan yang dikemas secara unik akan lebih sedap dipandang tentu tidak dengan mengubah konten dakwah.

#ResensiBuku
#artofdakwah
#IChallengeMySelf
#Baca1Buku1Hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar